Pages

Holiday #Osaka #Namba #Shinsaibashi #Niponbashi #Osaka Day 3

Thursday, July 7, 2016

Hello Osaka 


Hari ini we have no special plan, just shopping around. Tujuan utama kita adalah Niponbashi, tempat gamers di Jepang, mulai dari patung anime sampai tempat mainan dan CD games semua lengkap! Penasaran?
Keep reading :)

Seperti hari-hari sebelumnya, perjalanan kita mulai dengan train, menuju Namba, lalu berjalan kaki sampai di Niponbashi!










Puas main-main dan hunting anime, kita makan takoyaki yang juga beda jauh dari Jakarta, enak sekali dan Ibu yang masaknya baik banget, lalu makan black ice cream :)




Selesai dari situ, kita jalan ke Shinsaibashi, ada tempat pebuatan karikatur namanya Osaka Wonder Land, 20 menit langsung jadi. Kita sempatkan diri untuk buat :)


Ini dia pelukis handal yang melukis wajah kita, baik, ramah dan juga lucu.


Dan ini adalah hasilnya





Selesai dari situ kami berjalan-jalan kembali lalu balik ke apartment untuk istirahat dan malamnya ke Umeda Sky Building :)

Setelah beristirahat sejenak, jam 18.00 kami melanjutkan aktifitas untuk ke Umeda Sky Building



Umeda adalah kawasan elite di Osaka, kalau di Jakarta Indonesia, mirip sama Grand Indonesia sih hanya lebih teratur, di bawah Umeda Sky Building ada taman dan mall, dan biasanya suka ada band yang nyanyi sambil jualan CD, sewaktu kita kesana ada band bernama Hitori Room yang nyanyi dengan sangat bagus, kita beli CD nya dan berfoto bersama, hehe


Ini adalah pemandangan di Umeda 







Puas jalan-jalan kamipun naik ke atas dan ini adalah pemandangan dari atas, cantik sekali, sayang kami kesulitan foto karena penuh.





Ga berasa, besok adalah hari terakhir kita di Osaka, sedih sekali...

Istirahat yuk, good night :)

No comments:

Post a Comment

 
FREE BLOGGER TEMPLATE BY DESIGNER BLOGS